Bantuan Pekka di Kala Pandemi

Bantuan Pekka di Kala Pandemi

Popy, perempuan berusia 37 tahun adalah salah satu dari beberapa orang anggota Pekka. Popy merupakan Warga Sitiung  yang mendapatkan bantuan sembako dari Seknas Pekka Jakarta, dengan alamat  Nagari Sitiung Kecamatan Sitiung Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat.

Popy juga seorang anggota Pekka Sitiung yang selalu aktif hadir dalam rapat kelompok bulanan atau ketika ada pelatihan. Tetapi setelah beberapa kali masuk rumah sakit dengan diagnosa penyakit gula kering, badan Popy yang memang kecil jadi tambah kurus. Dia sudah tidak pernah hadir lagi, hanya di rumah menghabiskan waktunya bersama suami dan anaknya.

Hari itu  Senin 27 April 2020, Kader Pekka dari Dharmasraya mendapat tugas mulai dari pembelian Sembako hingga pembagian. Dengan sigap setelah selesai membeli sembako kami pun langsung mengemas ke dalam kantong kresek, berupa beras, minyak, gula serta teh.

Paket bantuan sembako dari Seknas ini dibagikan ke 3 Nagari, yaitu: Sungai Kambut, Sitiung dan Gunsel.

Dan di wakilkan oleh kadernya masing-masing, Popy pun sangat berterimakasih kepada Kader Pekka terutama kepada Seknas Pekka Jakarta(Bunda Nani) yang telah memberikan sembako di saat mewabahnya pandemi Covid 19 di Negeri tercinta ini khususnya Dharmasraya.

Dengan wabah ini semua kegiatan jadi terhenti atau terhambat dan lumpuh total. Dan berharap setiap orang agar bisa memutuskan mata rantai  penyebaran virus ini, wabah segera berakhir dan semua diberikan kesehatan.

Penulis: Nia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *