Keahlian yang Membuahkan Hasil

Keahlian yang Membuahkan Hasil

Dia adalah Selfi Asmarini atau biasa di panggil Rini. Dia anak ke-3 dari 5 bersaudara dan Ayahnya sudah lama meninggal dunia. Rini hidup bersama ibu, kakak serta 2 adiknya. Ibunya selain seorang ibu rumah tangga, biasa juga sebagai penjual lontong sayur di depan rumahnya yang kebetulan rumah berdekatan dengan Kantor Wali Nagari.

Rini dibesar kan menjadi anak yang pendiam tapi mandiri. Setelah selesai menamatkan pendidikan SLTA nya Rini mengikuti kursus menjahit di Balai Latihan Kerja (BLK) dan selesai dalam 1 tahun, kemudian Rini mengikuti mata kuliah 2 kali dalam 1 Minggu yang dikerjakan hanya Sabtu dan Minggu.

Pada tahun 2016 Rini pun ikut bergabung menjadi anggota Pekka Dharmasraya yang kala itu di Ketuai oleh Dewita, dan Rini orangnya Di Nagari Gunung Selasih pun Rini di angkat menjadi Sekretaris Bamus Nagari. Tepat di Bulan April 2020 Wabah Virus Corona melanda dunia termasuk Dharmasraya khususnya Nagari Gunung Selasih  dan Alhamdulillah karena Rini sudah ada sertifikat menjahit di percaya oleh Wali Nagari Gunsel untuk  menjahit masker sebanyak 1.000 helai yang akan di bagi-bagikan kepada masyarakat Nagari Gunung Selasih sebanyak 8 Jorong.

Karena salah satu untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid 19 selain jaga jarak, cuci tangan selalu dengan sabun, juga pakai masker. Rini mengucapkan terimakasih kepada Wali Nagari juga kepada Allah yang tidak sia-sia kepandaian selama ini yang di tekuni membuahkan hasil, karena selain membuat masker Rini juga sudah lihai membuat baju dewasa dan anak-anak.

Penulis: Nia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *