Selama 2 hari mengikuti pelatihan pendataan online untuk Enumerator pada tanggal 18-19 Mei 2020,dengan menggunakan aplikasi Zoom. Saya Ernawati dari Serikat Pekka kabupaten Aceh Selatan,Aceh yang jabatannya Sekretaris Serikat mengikuti pelatihan ini menjadi peserta Enumerator sebagai pemantauan Bantuan Sosial Tanggap Darurat Covid -19.
Pada pelatihan online ini diikuti sebanyak 116 orang dari 17 Propinsi,di 90 Desa ,42 Kabupaten kota,jumlah yang harus didata oleh enumerator nanti setelah selesai pelatihan 6.457 responden.Adapun wilayah kegiatan pemantauan kerja Pekka yaitu Aceh,Sumatra Utara,Sumatra Barat,Sumatra Selatan ,Banten,Jawa Barat,Jawa Tengah,DI Yogyakarta,Jawa timur ,Kalbar,Kalsel,Sulawesi Utara,Sulawesi Selatan,Sulawesi Tenggara,Sulawesi Barat,NTB,NTT.
Pelatihan ini juga diikuti oleh srmua Faslap,pada pelatihan ini saya baru pertama kali mengikuti meeting secara online menggunakan aplikasi Zoom.
Pada jam pertama adanya sesi dilatih bagaimana cara masuk ke Zoom,ini sebagai hostnya mas Yanto dari yayasan Pekka yang memandu kegiatan ini sampai para peserta bisa masuk menggunakan zoom.sebelum kelas belajar dibuka .Setelah semuanya sudah pada bisa masuk ke Join meeting baru masuk ke kelas besar.yang menjadi fasilitator mbak Wilu sampai kelas kecil,Kelas dibagi mas Yanto menjadi 5 kelas kecil.diKelas 2 fasilitatornya mba Wilu,banyak menjelaskan tentang pelatihan ini,pada hari 1 pelatihan ada direktur Pekka Bunda Zulminarni,deputi 1 mba Villa Sahara,dan mba Romlahwati juga ikut memandu dalam acara ini. Dimana Bunda menyampaika. Manfaat pelatihan ini dimana nabtiknya selesai pelatihan ini semua data sudah diinput akan disampaikan kepemerintahan.
Saya sendiri beserta 1 orang teman saya juga perwakilan dari Aceh Selatan sangat beruntung bisa terpilih menjadi peserta,mana tau nanti bisa dipanggil oleh kepala desa untuk menjadi enumerator di desanya sendiri.Manfaat lain juga untuk meningkatkan kapasitas,bisa dilatih menginput data.
Pada hari pertama pelatihan belajar bagaimana mengisi Kuesioner data Pekka pemantauan Bantuan Sosial Tanggap Darurat Covid 19,dimna setelah di isi nampak Dampak pandemi Covid 19,Dampak terhadap pendapatan keluarga,Dampak terhadap bantuan sosial dimana sasarannya,dan setalah selesai diberikan tugas agar kelapangan untuk mencari narasumber agar mau diwawancara.
Pada hari kedua berlatih tentang bagaimana mengentri data yang sudah siap melalui geogle form,dan langsung kelapangan dimana sasaran desa dan Dusun tempat tinggal kader, yang akan mendata terkait pemantauan Bantuan terdampak Covid 19 yang sekarang bantuan banyak disalurkan.
Kontributor Ernawati