Pertemuan Kelompok Serikat dan Koperasi Pekka Doa Bunda

Pertemuan Kelompok Serikat dan Koperasi Pekka Doa Bunda

Hari Minggu tanggal 31 Oktober 2021 lalu telah diadakan pertemuan pengurus Kelompok Serikat dan pengurus Koperasi Pekka Doa Bunda yang bertempat di Center Pekka di Kampung Pabuaran, Desa Klebet, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang. Acara pertemuan tersebut dihadiri oleh para pengurus serikat, pengurus koperasi, serta 21 anggota Pekka yang berasal dari 28 kelompok. Acara yang dimulai sejak pukul 10.00 sampai dengan 16.00 WIB tersebut diawali dengan pembacaan doa oleh semua anggota, kemudian acara dilanjutkan dengan dibukanya bazar Pekka Mart yang dikelola oleh Ibu Sukriyah dan Ibu Masrifah selaku penanggung jawab bazar. Selama bazar berlangsung, para anggota di sana juga diberikan penjelasan terkait UMKM, buku anggota, cara mengisi form laporan bulanan, serta mekanisme peraturan yang ada di Koperasi Pekka Doa Bunda yang disampaikan oleh Ibu Hatijah, Ketua Koperasi Pekka Doa Bunda.

Saat berjalannya acara, setiap anggota juga menyetorkan pendapatan kelompoknya masing-masing kepada pengurus koperasi. Sebagai persyaratan, bagi anggota yang ingin meminjam sejumlah uang di koperasi diwajibkan untuk berbelanja di Pekka Mart dengan nominal pembelanjaan minimal Rp100.000,00. Pendapatan Pekka Mart pada pertemuan kali ini sejumlah Rp5.425.000,00 dan rincian pendapatan Koperasi Pekka Doa Bunda Simpan Pinjam sebagai berikut:

Pendapatan

  • Simpanan dan Angsuran Cicilan                       :         Rp93.400.500,00
  • Uang Buku                                                            :         Rp174.000,00

Pengeluaran

  • Pinjaman                                                               :         Rp91.500.000,00
  • Transportasi Pengurus Kelompok                    :         Rp585.000,00
  • Honor Pengurus Koperasi                                  :         Rp90.000,00
  • Konsumsi                                                              :         Rp65.000,00
  • Transportasi Pelatihan Data                             :         Rp400.000,00
  • Kekurangan Pisang (September 2021)            :         Rp333.000,00

Saldo                                                                                     :         Rp601.500,00

Pada setiap pertemuan, semua anggota Pekka pasti akan berbelanja di Pekka Mart karena mereka tahu jika mereka berbelanja di Pekka Mart, mereka akan mendapatkan SHU khusus. Walaupun terkadang ada saja anggota yang berutang ketika belanja di Pekka Mart, tapi dalam jangka waktu tertentu mereka sudah harus mampu membayar utang belanja tersebut karena mau tak mau uang di Pekka Mart harus terus diputar. Uang yang masuk ke Pekka Mart akan dibelanjakan kembali untuk membeli barang-barang kebutuhan para anggota. Alhamdulillah, acara berjalan dengan lancar. Inilah kegiatan yang selalu di tunggu-tunggu setiap akhir bulan, karena dalam setiap pertemuan akan selalu ada canda tawa yang semakin mempererat tali kekeluargaan kami semua.

Kontributor: Yayah Rohayah, kader Pekka Kab. Tangerang

Editor: Capella Latief

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *