Suasana Kelompok di Masa Pandemi Covid-19

Suasana Kelompok di Masa Pandemi Covid-19

Serikat Pekka Seuneubok Teungoh ,kecamatan Arongan Lambalek, Kab. Aceh Barat masih melanjutkan kegiatan usaha serikatnya pada tanggal 17 April 2020 di kantor Keuchik Desa Seuneubok Teungoh. Walaupun kabupaten Aceh Barat sekarang lagi dilanda musibah pandemi virus korona yang menjadi pembicaraan dimana-mana oleh banyak orang yang mengakibatkan ketakutan, kecemasan, sehingga melumpuhkan perekonomian.

Bagi Serikat Pekka Seuneubok Teungoh di dalam kewaspadaan juga terus membuat usaha yang selama ini dijalankan setiap bulannya bukan hanya simpan pinjam saja, karena dilihat situasi desa agak aman sedikit maka pengurus mengadakan pertemuan ini.

Memang dengan pandemi Covid 19 ini tidak bisa ke mana- mana, perekonomian melemah, usaha anggota ada yang berhenti untuk sementara ini, dan ada jualan di kios- kios juga berhenti, banyak kendala yang didapati selama wabah virus Corona ini. Dalam ketakutan, anggota masih bersemangat bisa kumpul, melakukan usaha seperti biasanya. Untuk menghindari mata rantai Covid-19 ini ibu-ibu juga jaga jarak, cuci tangan, pakai masker, tapi ibu- ibunya tidak memakai alasan tidak biasa dan karena sesama kita satu desa terkecuali ada orang lain begitulah dibilang salah satu anggota Pekka.

Serikat Pekka masih dalam keadaan kebersamaan selalu setiap membuat kegiatan semua anggota hadir dan saling membantu dari dulu kekompakan itu selalu diciptakannya.

Pengurus beserta anggota selalu menciptakan berbagai kegiatan supaya serikatnya maju karena selama ini banyak perubahan yang didapati selama Pekka ada di desanya dengan Pekka ini bisa membawa perubahan masyarakat kedepannya dan harapannya juga pemerintahan desa harus memperhatikan juga perempuan – perempuan di desa apalagi perempuan kepala keluarga umumnya.

Semua anggota serikat Pekka Seuneubok Teungoh berharap pandemi Covid-19 ini cepet berakhirnya agar seluruh orang bisa kembali bebas beraktivitas dan bekerja untuk mendapatkan uang untuk kehidupan sehari- hari. Selama pandemi ini semua terhenti untuk bekerja agak susah jadi ekonomi pun tersendat. (Ernawati)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *