Alhamdulillah, Awal kegiatan serikat Pekka Pidie dalam program Masalah Hukum dalam keluarga dan kebijakan pemerintah Desa dalam membuat Qanun di Desa, Alhamdulillah sudah mulai berkegiatan Di bulan September 2020.
Tgl. 5-10-2020 tadi bersama Mentor /pelatih dari Seknas Pekka Serikat pekka Pidie Melakukan Vicon kelas dari Wilayah serikat pekka Pidie, Serikat Pekka NTB dan Serikat Pekka Jawa Barat bersama Tim Seknas Ada Mas Andri Roza, Mbak Nunik, Mibna tim seknas Pekka
Pelatihan berlangsung baik dan seruuu, berlatih dan belajar langsung, yang biasa bertatap muka, untuk hari ini belajar melalui live , peserta mendapat informasi langsung tentang data pengisian /form mana yang harus dilaksanakan dalam kegiatan Pidie ada Faslap, pengurus dan kader yang ikut webinar hari ini.
Terimakasih AIPJ2 sudah memberikan pengetahuan dan Kerjasama kami bersama Seknas Pekka dalam melakukan gerakan memajukan Kesejahteraan Masyarakat di Indonesia dan wilayah Pidie khususnya.
Semoga Pandemi Covid-19 berlalu dan kita semua bisa melaksanakan kegiatan berasama dan tetap menjaga kesehatan, Insyaallah.
Kontributor: Irza, kader Pekka Pidie